Monday, December 16, 2019

bagaimana cara mengetahui barang sudah dikirim apa belum di bukalapak

Sebagai pembeli, tentunya kamu mengharapkan barang yang kamu beli segera tiba. Kamu perlu mengetahui tahapan proses pengiriman barang di bukalapak. Dari saat anda membeli, membayarnya, mengkonfirmasi, dan kemudian apakah barang tersebut sudah diproses atau belum, lalu melacak status pengiriman, sampai konfirmasi penerimaan barang, atau komplain jika terjadi masalah.



Apa yang harus dilakukan setelah melakukan pembayaran di bukalapak?


Sebelum mengetahui apakah barang kita sudah dikirim atau tidak, kamu harus memastikan apakah status pembayaran yang kamu lakukan baik melalui transfer bank atau yang lainnya tersebut sudah terkonfirmasi atau belum. Bisanya bukalapak akan mengirimkan pemberitahuan melalui email ataupun berupa notifikasi di akun bukalapak kamu. Setelah checkout dan bayar, kamu akan diberitahukan bahwa pembayaran kamu terverifikasi. Berikut ini contoh pemberitahuan melalui email.


Ada setidaknya tiga pemberitahuan yang akan kamu terima saat berbelanja di bukalapak. 1. petunjuk pembayaran, 2. pemberitahuan verifikasi pembayaran, 3. pengiriman pesanan

Silakan perika email anda, atau anda juga bisa menemukan informasi ini di akun bukalapak kamu. 

Ini cara mengetahui barang sudah dikirim apa belum di bukalapak

Ada tiga chanel yang biasa dijadikan media oleh bukalapak untuk memberikan informasi status pembelanjaan kamu. Melalui email, menu "notifikasi" bergambar lonceng, dan menu transaksi bergambar dua garis. 

 

Akan ada pemberitahuan di menu notifikasi seperti gambar di atas bahwa pesananmu telah dikirim oleh pelapak. Artinya, pesananmu sudha dikirimkan oleh penjual. Pemberitahuan ini akan dikirimkan juga melalui email, dan tentunya merubah status di halaman transaksi.

Untuk melihat halaman transaksi, silakan anda klik ikon bergambar dua garis, lalu periksa masing-masing pesanan kamu. Di sana akan terlihat apakah barang kamu sudah dikirim atau tidak. Halaman ini akan muncul ketika kamu sudah melakukan pembayaran dan sudah terverifikasi ya!


Ada empat tahapan: Diproses, dikirim, sampai, selesai

Diproses artinya pesananmu di proses atau tidak oleh pelapak. Jika sudah diproses tandanya akan berubah menjadi warna ungu. Tahapan ini tidak berarti barang anda sudah dikirim. diproses artinya, pesananmu sudah diterima oleh pelapak dan siap untuk dikemas dan dikirim. 

Dikirim artinya pesananmu sudah dikirim. Jiga belum dikirim, tandanya akan berwarna abu. JIka sudha dikirim berubah menjadi ungu seperti pada gambar. Jika statusnya sudah dikirim, kamu sudah bisa melacak status pengiriman melalui kurir yang kamu pilih karena status dikirim akan hidup jika pelapak sudah memasukkan nomor resi pengiriman. 

Sampai artinya paket kamu sudah sampai berdasarkan status pelacakan dari kurir yang kamu pilih. sampai di sini, proses pembelanjaan belum lengkap. Kamu perlu menyelesaikan proses tersebut dengan mengkonfirmasi penerimaan barang. Dengan itu, kamu setuju untuk melanjutkan uang pembelanjaan kamu kepada pelapak. 

Selesai artinya transaksi sudah selesai. barang sudah di tangan anda, anda sudah puas, dan mengkonfirmasi penerimaan barang, juga telah setuju untuk meneruskan pembayaran kepada penjual. 

Bagaimana cara mengetahui nomor resi dan memeriksa status pengiriman barang di bukalapak

Ketika barang kamu sudah dikirim, maka kamu akan mendapatkan nomor resi pengiriman yang sesuai dengan kurir yang kamu pilih sebelumnya dalam proses transaksi. Kamu bisa menemukan nomor resi tersebut di halaman transaksi di sebelah bawah tab status pembelian.

Untuk 

Untuk melihat status pengiriman, kamu bisa klik menu "History pengiriman", maka sebuah popup windows akan terbuka seperti di bawah. ini.



Selain melalui halaman bukalapak sendirri, kami juga bisa melacak status pengiriman melalui website official kurir pilihan kamu. 

Nah! Apakah barang kamu sudah dikirim pelapak? Atau belum??? Silahkan di cek sendiri ya!

No comments:

Post a Comment